Rabu, 04 April 2012

materi dasar2 humas semseter 2


Dasar-dasar HUMAS_ 08-03-2010

·         Humas: Sesuatu yang merangkum keseluruhan komunikasi yang terencana, baik itu kedalam maupun keluar, antara suatu organisasi dengan semua khalayknya dalam rangka mencapai tujuan2 spesifik yang berdasarkan pada pengertian
( Jefkins, 1996: 6)
·         PR: fungsi managemen yang melakukan evaluasi tehadap sikap2 publik, mengidentifikasi kebijakan2 komunikasi untuk memperoleh pemahaman dan penerimaan public.

Buku yang digunakan Teori dan Profesi kehumasan Linggar Anggoro


Tanggal; 14-06-2010

v  Siaran pers masih menjadi salah satu kegiatan HUMAS.
v  4 hal menciptakan hubungan pers yang baik:
a.       Susunan berita harus senada dengan gaya penulisan para jurnalistik
b.      Siaran berita harus dibuat dalam gaya tulisan yang singkat dan padat
c.       Bobot, karakter, dan kandungan siaran berita harus sesuai dengan reputasi dan karakter media yang bersangkutan.
d.      Hendaknya media dikirimkan kebeberapa media cetak

*      Rumusan SOLLADS biasanya digunakan untuk pengenalan ( promosi ) produk.
*      Kegiatan humas
1.      Membuat company profile
2.      Membangun jaringan baik internal ataupun eksternal
3.      Pengenalan produk
4.      Mengadakan pameran
5.      Mengadakan jumpa pers.




Standar / rumus berita humas SOLLADS:
S; Subject
O: Organisation
L: Location organization
A:                          ( Keunggulan)
A:                          ( Penerapan)
D:                          ( Rincian)
S:                           ( Sumber)

·         Dasar keterampilan PR ( public Relation)
1.      Komunikasi
2.      Citra/ image
3.      Hubungan kerja

·          Jenis Citra atau image
1.      Citra bayangan ( mirror image ):
      Citra yang dianut oleh orang mengenai pandangan luar terhadap organisasinya, dimana citra ini melekat pada orang dalam atau anggota organisasi. Biasanya adalah pimpinan dari suatu organisasi tersebut.
2.      Citra yang berlaku ( Current image ):
      Suatu citra atau pandangan yang melekat pada pihak2 luar mengenai suatu organisasinya. Citra ini cenderung negative, apatis, bersifat memusuhi, dan penuh prasangka.
      Amat ditentukan oleh banyak sedikitnya informasi yang mempercayainya
Ex: Citra dalam sebuah Penjara. Atau lembaga kemasyarakatan.
3.      Citra yang diharapkan ( Wish image):
      Citra yang diinginkan oleh pihak managemen. Biasanya citra ini diharapkan lebih baik atau menyenangkan dari pada citra yang ada. Wish citra ini dirumuskan dan diperjuangkan untuk suatu yang baru ketika khalayak belum memiliki informasi yang memadai.

4.      Citra perusahaan ( Coorporate Image)
      Citra dari suatu organisasi secara keseluruhan bukan citra atas produk atau pelayananya. Faktor dari citra perusahaan antara lain: Sejarah atau riwayat hidup perusahaan, keberhasilan yang diraih, sukses ekspor, hubungan industry yang baik, reputasi yang baik, kesediaan memikul tanggung jawab social, komitmen mengadakan riset.

Perusahaan yang memilki reputasi yang baik umumnya memiliki:
Ø  Hubungan yang baik dengan pemuka agama/masyarakat
Ø  Hubungan positif dengan pemerintah setempat
Ø  Resiko krisis yang kecil
Ø  Rasa kebanggan dalam organisasi
Ø  Saling pengertian antara khalayak internal dan eksternal
Ø  Meningkatkan kesetiaan para staf perusahaan
5.      Citra Majemuk( Multiple image):
      Setiap perusahaan atau organisasi pasti memilki banyak unit dan pegawai (anggota) secara sengaja atau tidak, mereka memunculkan suatu citra yang belum tentu sama dengan citra organisasinya.
Ex: Uniform karyawan, jenis dan warna mobil dinas, simbol2 tertentu yang menunjukkan identitas perusahaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar